Rabu, 20 Juni 2012

Sony Balas Kekalahan

KOMPAS/IWAN SETIYAWAN
Sony Melaju - Pemain tunggal putra Indonesia, Sony Dwi Kuncoro

JAKARTA, Kompas.com - Sony Dwi Kuncoro membuktikan tekadnya dengan mengalahkan pemain China, Du Pengyu di babak pertama Singapura Terbuka Super Series, Rabu (20/6).

Sony mengalahkan Pengyu 21-9 21- 17. Ini merupakan balasan Sony atas kekalahannya di perempatfinal Djarum Indonesia Open 2012 pekan lalu.

Di game pertama, Sony sempat tertinggal 5-6 dan 7-9. Namun ia kemudian mampu membalik keadaan dan merebut game pertama 21-9. game kedua berlangsung lebih alot. Sony unggul 10-8 dan 14-13. Sony menambah lagi menjadi 17-14 sebelum menang 21-17.

Di babak kedua Sony akan menghadapi pemenang pertandingan antara pemain Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk dan pemain Spanyol, Pablo Abian.

Pada pertemuan di Djarum Indonesia Open 2012 di Jakarta yang berakhir Minggu (17/6), Sony tersingkir di perempat final setelah dikalahkan pemain China tersebut dua game langsung 14-21, 15-21. Padahal sebelumnya, ia mampu menyisihkan unggulan ketiga Peter Gade dari Denmark dan Taufik Hidayat.

Di ajang Djarum Indonesia Open 2012 tersebut, Pengyu lolos ke final sebelum dikalahkan Simon Santoso.



Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar

Para Otodidaker's bisa berkomentar seperti saran, kritik, atau kamu ingin menambahkan juga bisa, dan segala tindakan SPAM akan dihapus seperti:

--> Kata kotor
--> Menyinggung
--> Mengumpat atau mengandung SARA