Liliyana Natsir
LONDON, Kompas.com - Spesialis ganda campuran, Liliyana Natsir mengaku hasil undian cabang bulu tangkis Olimpiade London cukup berat.
Ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berada di grup C pada babak penyisihan Olimpiade London 2012. Berdasarkan hasil undian yang dilakukan pada pagi ini, Tontowi/Liliyana berada satu grup bersama lawannya di final All England 2012, Thomas Laybourn/Kamilla Rytter Juhl dari Denmark.
Selain itu pasangan Lee Yong Dae/Ha Jung Eun dari Korea, dan Diju V/Jwala Gutta asal India, juga akan menjadi lawan Tontowi/Liliyana di penyisihan grup C. Penyisihan grup akan berlangsung pada 28 Juli 2012. Dua pasangan terbaik dari tiap grup berhak untuk mendapatkan tiket ke babak perempat final.
“Hasil undian bisa dibilang cukup berat, jadi dari babak penyisihan kami sudah harus siap menghadapi lawan-lawan yang bagus” kata Liliyana yang dijumpai di bandar udara Heathrow, London.
Berdasarkan data head to head antara Tontowi/Liliyana dan calon lawan-lawannya di penyisihan grup, pasangan finalis Indonesia Open Super Series Premier 2012 ini tercatat memiliki rekor yang cukup baik. Berikut daftar pertemuan Tontowi/Liliyana dengan ketiga pasang lawannya di grup C.
Rekam hasil tanding:
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir vs Thomas Laybourn/Kamilla Rytter Juhl : 2-1
All England Super Series Premier 2012 : 21-17, 21-19
China Open Super Series Premier 2011 : 17-21, 13-21
Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2011 : 21-15, 21-14
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir vs Lee Yong Dae/Ha Jung Eun : 4-2
India Open Super Series 2012 : 21-7, 21-14
Korea Open Super Series Premier 2012 : 16-21, 21-15, 16-21
Denmark Open Super Series Premier 2012 : 15-21, 21-12, 17-21
Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2011 : 21-12, 21-16
Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2011 : 21-17, 21-14
Singapore Open Super Series 2011 : 21-14, 21-16
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir vs Diju V/Jwala Gutta : 1-0
French Open 2011 : 21-16, 21-8
Jika berhasil menjadi juara grup C, Tontowi/Liliyana akan berhadapan dengan runner-up grup A. Namun jika Tontowi/Liliyana menjadi runner-up, kemungkinan besar pasangan terkuat dunia, Zhang Nan/Zhao Yunlei sudah menunggu keduanya di babak perempat final.
Selasa, 24 Juli 2012
Liliyana Akui Hasil Undian Cukup Berat
*pbsi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Para Otodidaker's bisa berkomentar seperti saran, kritik, atau kamu ingin menambahkan juga bisa, dan segala tindakan SPAM akan dihapus seperti:
--> Kata kotor
--> Menyinggung
--> Mengumpat atau mengandung SARA